Efek Ekonomi Akibat Ditutupnya Lokalisasi

2023-09-26 00:00:00

Wanto Tok

Kepada yg terhormat bapak bupati Lumajang Bapak bupati yg terhormat,saya sangat berterima kasih karena bapak sudah membasmi tempat² prostitusi,saya sangat bangga pada bapak,selama satahun ini bapak telah membuat banyak gebrakan yg sangat luar biasa. Bapak bupati yg terhormat,tahukah bapak bahwa di balik kebijakan bapak ada segelintir orang yg sangat terpukul (bisa dikatakan mendapat imbas langsung) dr itu semua. Bapak bupati yg terhormat,apakah bapak sudah memikirkan mereka yg hidup di sekitaran tempat² prostitusi tersebut,tukang cuci baju(bukan loundry),penjual keliling,para pemilik toko,apakah bapak pernah bertanya kepada meraka,bagai mana penghasilan mereka,bagai mana mereka menghidupi anak²nya,apakah bapak pernah tanyakan itu,,,????saya kira tidak pernah dan gak akan pernah,toh mereka di mata bapak mungkin bagian dari orang² "kotor". Bapak bupati yg terhormat,apakah saya salah jika saya "bagian dari orang² kotor tersebut" ingin meminta bahkan boleh di bilang mengemis,berikan solusi yg terbaik bagikami,apa yg harus kami lakukan untuk bertahan hidup,apakah mereka yg usia lanjut harus bekerja menjadi buruh pabrik,ataukah menjadi pengemis di jalan²,,,???Bapak bupati yg terhormat,sudilah kiranya bapak sedikit memberikan angin segar pada mereka,jangan biarkan rakyat mu sengsara di atas kebijakanmu Dari rakyat mu yg bangga padamuTTD"WONG MLARAT"

Telah Diselesaikan
2023-09-27 00:00:00

Pengelola Lapor Lumajang

Dinas Sosial Lumajang mengenai hal tersebut dinas sosial akan koordinasi dulu dengan dinas terkait.