Kandang Babi Di Desa Duren
2023-10-07 00:00:00
Toni Khan
Assalamu'alaikum saya perwakilan Dari warga Duren dan sekitarnya meminta kejelasan tentang Penutupan Pengelolahan Babi Terbesar di Lumajang ini yang berada di Duren Sini,..sebelumnya Bapak bilang kalau tempat ini di tutup, tapi kenyataanya Masih ada pengoperasian pengolahan BaBi disini,..baunya sangat menyengat pak, tolong ketegasannya untuk menutup tempat ini selamanya,...kami resah, kami tak tau harus mengadu sama siapa lagi kalau bukan pada Bapak, tolong ya Cak Thoriq?
Telah Diselesaikan
2023-10-07 00:00:00
Pengelola Lapor Lumajang
Satpol Lumajang Terimakasih kepada Sdr. Toni Khan Telah ikut memantau perkembangan kandang babi di Duren, kandang babi telah di tutup berdasarkan surat dari Satpol pp No 300/2784/427.46/2019 tanggal 19 Juli 2019 dan sebagai tindak lanjut, pengusaha hanya melakukan pengeluaran ternak dengan cara penjualan secepat mungkin. Penjualan sampai saat ini tercatat 389 ekor. Untuk lebih mempercepat proses tersebut pengusaha tidak menolak uluran tangan warga untuk membantu pengeluaran. Kami telah berupaya dengan pengawasan di lapangan agar secepatnya masalah terselesaikan ,agar tidak keluar dari kaidah surat tersebut. wujud Pengawasan telah dilakukan pemantauan berkala dengan instansi terkait, bahwa saat ini tidak ada lagi pengembangbiakan hanya penjualan saja. Peran serta masyarakat sangat kami butuhkan demi terciptanya trantibumas di lapangan.Salam praja.