Antrian Di SPBU
Telah Diselesaikan
2023-10-25 00:00:00
Pengelola Lapor Lumajang
Bagian Esda Perekonomian Lumajang 1. Beberapa waktu yg lalu sdh kami sampaikan bahwa sesuai ketentuan,a. "Solar" adalah BBM bersubsidi. Adapun premium, pertalite, pertamax, solar dex dll adalah BBM non subsidi.b. Premium adalah BBM non subsidi yg termasuk kategori BBM "penugasan" yg didistribusikan kpd masyarakat dg "jumlah yg telah diatur" (ada "kuota" distribusi).2. Ada bnyk jenis bbm akan tetapi minat masyarakat msh tinggi thd BBM jenis premium sehingga mengakibatkan :a. Adanya antrian panjang di SPBU baik para pembeli pemakai langsung maupun utk dijual kembali.b. Fenomena semakin banyak masyarakat yg membeli premium untuk dijual kembalic. Harga jual premium yg di jual di luar SPBU (atau lebih kita kenal sbg pengecer) mjd tinggi, bahkan tingginya harga dirasakan tdk wajar krn hampir sama bahkan bisa sama dgn harga Pertalite/Pertamax yg secara kualitas lebih baik. 3. Pengaduan masyarakat sdh ditindaklanjuti dg. :a. Menyampaikan kpd PT. Pertamina yg memiliki kewenangan dlm distribusi BBMb. Menyampaikan kpd pemilik/pengelola SPBU utk lebih mengutamakan pembeli langsung.4. Berkaitan dg hal tsb diatas, perilaku konsumen/masyarakat sangat penting untuk membantu mengendalikan distribusi dan harga BBM jenis premium dengan :a. Membiasakan membeli BBM jenis lain yaitu pertalite dan pertamax yg sebenarnya secara kualitas lebih baik.b. Membeli BBM "secara langsung" pada SPBU yg merupakan jaringan distribusi resmi PT. Pertamina.