Pemotongan Pohon Mati Di Jalan Raya Kunir

Pengaduan
2025-03-12 18:03:00

Becky

Ijin melaporkan... Ada dua pohon mahoni yang telah gersang/mati berada dipinggir jalan raya Kunir (dengan kondisi pohon seperti yang ada di foto terlampir). Yang dikhawatirkan bisa tumbang sewaktu-waktu karena kondisi. Mohon untuk bisa segera dilakukan penanganan perihal kondisi pohon tersebut. Terimakasih. Lokasi Jalan Raya Kunir (sebelah barat makam Sentono). Pohon berada disebelah utara jalan.

Telah Diselesaikan
2025-03-13 11:02:00

Pengelola Lapor Lumajang

Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Lumajang - DLH LumajangTerima kasih informasinya. Akan kami tindak lanjuti dengan desa.