Waktu Pembuatan Ijazah SMP Baru
Pertanyaan
2025-04-15 18:15:00
Mahfudz
Assalamualaikum gan Bagi info dan saran ,kalau buat ijazah barubdi dinas pendidikan kira kira berapa lama ya, soalnya ijazah hilang. Terimaksih
Telah Diselesaikan
2025-04-16 14:11:00
Pengelola Lapor Lumajang
Dinas Pendidikan Kabupaten LumajangMahfudz silahkan minta keterangan pengganti ijazah kelembaga SMP asal...terus dibawa kedinas pendidikan kebidang pendidikan dasar...Dinas Pendidikan Kabupaten LumajangMahfudz Ijazah yang hilang, melapor ke Polsek setempat. Berdasar surat keterangan kehilangan ijazah tsb selanjutnya ke sekolah asal dan dibuatkan Surat Keterangan Pengganti Ijazah yang Hilang. Berikutnya dibawa ke Dinas Pendidikan untuk diketahui/ditandatangani Kepala Dinas Pendidikan. Kalau hari itu semua yang menandatangai berada di kantor (tidak dinas luar), sehari selesai. Terima kasih.